Laga Frankfurt vs Monchengladbach Berjalan Dramatis, Pemain Ini Rasakan Keajaiban : Okezone Bola

Laga Frankfurt vs Monchengladbach Berjalan Dramatis, Pemain Ini Rasakan Keajaiban : Okezone Bola

FRANKFURT – Gelandang Borussia Monchengladbach, Christoph Kramer, merasa senang dengan hasil imbang yang diraih timnya pada laga kontra Eintracht Frankfurt di pekan ke-12 Liga Jerman 2020-2021. Bermain di Deutsche Bank Park, Rabu (16/12/2020) dini hari WIB, Monchengladbach sukses mengimbangi Frankfurt dengan skor 3-3.

Padahal pada laga tersebut, Monchengladbach nyaris menelan kekalahan setelah tertinggal 1-3. Bahkan tak tanggung-tanggung, hingga menit 90, skor 1-3 untuk keunggulan Frankfurt masih menghiasi papan skor.

Eintracht Frankfurt vs Borussia Monchengladbach

Namun, seakan membalikkan telapak tangan, hanya dalam waktu lima menit, Monchengladbach berhasil menyamakan kedudukan. Monchengladbach berhasil mencetak dua gol tambahan yang dilesakkan oleh Lars Stindl pada menit 90 dan 90+5. Menariknya, Lars Stindl pun juga tampil cemerlang dengan mencetak hattrick.

Selain kedua gol di pengujung laga terrsebut, Stindl mencetak gol untuk Monchengladbach pada menit 14. Sementara ketiga gol Frankfurt dicetak Andre Silva (21’ dan 24’) serta Aymen Barkok (32’). Tim tuan rumah pun sempat bermain 10 pemain ketika David Abraham mendapat kartu merah.

Baca juga Kembali Bersua Man City di Liga Champions, Ini Respons Kocak Monchengladbach

Rasa bahagia pun dirasakan Kramer yang sudah cukup dengan raihan satu poin. Hasil ini pun ia anggap sebagai sebuah keajaiban karena sejatinyua mereka pun sudah putus asa untuk membawa pulang poin dari kandang Frankfurt.

“Kami selalu percaya, kami bisa kembali dan mendapatkan hasil imbang. Kami mengubah keadaan sedikit di babak pertama karena lapangan tidak dalam kondisi untuk bermain sepakbola,” ungkap Kramer, mengutip dari laman resmi Monchengladbach, Rabu (16/12/2020).

READ  Top 30 der besten Bewertungen von Alpecin C1 Coffein Shampoo Getestet und qualifiziert

“Frankfurt menekan kami satu lawan satu dan kami mengejar permainan. Kami harus mengerahkan segalanya, tapi pada akhirnya kami menyamakan kedudukan, ”tambahnya.

“Sangat membuat frustrasi karena gol kedua Frankfurt. Itu adalah keputusan yang salah karena bola masih berputar untuk tendangan bebas mereka. Gol seperti itu memiliki pengaruh besar dalam permainan,” lanjutnya.

Eintracht Frankfurt vs Borussia Monchengladbach

“Tetapi, ini bukan alasan. Kami masih harus menghentikan gawang. Anda dapat melihat hari ini bahwa kami masih memiliki energi meskipun jadwal padat dan bekerja lebih lambat,” sambungnya.

“Kami mendapatkan satu poin di Frankfurt hari ini. Sekarang kami memiliki dua pertandingan lagi sebelum kami bisa beristirahat sejenak,” pungkasnya.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

SUARASUMUT.COM NIMMT AM ASSOCIATE-PROGRAMM VON AMAZON SERVICES LLC TEIL, EINEM PARTNER-WERBEPROGRAMM, DAS ENTWICKELT IST, UM DIE SITES MIT EINEM MITTEL ZU BIETEN WERBEGEBÜHREN IN UND IN VERBINDUNG MIT AMAZON.IT ZU VERDIENEN. AMAZON, DAS AMAZON-LOGO, AMAZONSUPPLY UND DAS AMAZONSUPPLY-LOGO SIND WARENZEICHEN VON AMAZON.IT, INC. ODER SEINE TOCHTERGESELLSCHAFTEN. ALS ASSOCIATE VON AMAZON VERDIENEN WIR PARTNERPROVISIONEN AUF BERECHTIGTE KÄUFE. DANKE, AMAZON, DASS SIE UNS HELFEN, UNSERE WEBSITEGEBÜHREN ZU BEZAHLEN! ALLE PRODUKTBILDER SIND EIGENTUM VON AMAZON.IT UND SEINEN VERKÄUFERN.
Suara Sumut