KOMPAS.com – Pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 11 telah dibuka mulai Senin (2/11/2020) siang.
Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu mengatakan, berbeda dengan sebelumnya, gelombang 11 ini merupakan gelombang tambahan.
“Pendaftaran gelombang 11, yang merupakan gelombang tambahan, dibuka pada hari Senin, 2 November 2020, pukul 12.00 WIB,” kata Louisa kepada Kompas.com, Senin (2/11/2020).
Seperti tercantum dalam dasbor prakerja.go.id, gelombang kali ini pendaftaran terakhir pada 4 November 2020.
Program Prakerja kali ini berbeda dari sebelumnya karena kuota yang diberikan berasal dari penerima Kartu Prakerja yang dicabut kepesertaannya.
Baca juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 Dibuka Siang Ini!
Jumlah kuota 400.000
Pencabutan kepesertaan terjadi karena peserta tidak melakukan pembelian pelatihan pertama dalam waktu 30 hari setelah mereka dinyatakan lolos sebagai penerima Kartu Prakerja.
“Kuota hampir 400.000,” ujar Louisa.
Banyaknya penerima Kartu Prakerja yang dicabut kepesertaannya dari gelombang 1-10 sebanyak 364.622 orang.
Sementara itu, bagi peserta yang sudah pernah mendaftar di situs Kartu Prakerja dapat langsung bergabung dalam proses seleksi gelombang ini.
Louisa mengimbau, peserta gelombang 11 yang dinyatakan lolos dapat segera melakukan pembelian pelatihan pertama.
“Penyelenggara. Pakar budaya pop yang sangat menawan. Penginjil perjalanan kelas atas. Pemecah masalah yang tak tersembuhkan.”